Rabu, 25 Januari 2012

my wish list 2012...,

Hmmm, coba pikir-pikir lagi.... sekalian gali beberapa angan terpendam tapi sempat hilang dari daur pemikiran, padahal jelas-jelas menjadi obsesi yang bisa jadi seperti bara-sekam. Dari urutannya...,



Sepeda gunung / MTB
Selain motor, fasilitas untuk sarana olahraga ini bakal saya butuhkan. Sepeda gunung pernah jadi pilihan yang ingin segera dimiliki. Paling gak ini bakal memberi banyak ruang gerak nyusup di pelosok. Saya hampir 5 tahun belakangan ini bisa di bilang menjauh dari olahraga. Artinya, saya ingin sehat, bugar, dan vitalitas diri yang ter up-grade.
TERCAPAI...

Berikutnya,
Pernah ada keinginan nambah lensa kamera DLSR. bisa tele, wide atau juga Macro lens. Pilihan saat ini masih kesengsem berat dengan Sigma 150mm APO Macro DG dengan bukaan rana 2,8. tanpa fitus OS (Optical Stabilizer) juga gak papa! Yang penting akan jadi senjata pelengkap untuk doyan hunting. At least, jadi bekal wajib klo lagi naik sepeda seliweran sana-sini. Sehat dapet... cuci mata sekaligus freezing moment.

NB :TERALIHKAN... ada prioritas lain, masih bertahan dengan lensa KIT.


Keinginan lainnya,
Secara bertahap akan memiliki ruang studio kerja minimalis. Sekaligus memberdayakan lebih efisien sebagai wirausahawan rana virtual. Makin tergerak untuk belajar software praktis seputar design digital. Dan mengembangkan ide dan kreatifitas sejalan waktu. Work at home...Be digit-All.....,

NB : berjalan tertatih... meski konsep dan tatanan sederhana. But Go flow!


Hasrat alias ngidam...,
Sekalipun belum tau kapan bisa terwujud. Tapi harus tetap kudu dicanangkan lebih dini. Pigi Umrah, sekaligus memanfaatkan keinginan mendokumentasikan via kamera DLSR seputar Tanah Suci. Daya magnetis-nya sudah cukup lama... melalui ketertarikan hawa spiritual. Pencarian dari hal yang sederhana dan lumrah. Selebihnya, saya termasuk tipe orang yang selalu meyakini bahwa tetap ada saja jalan yang tidak disangka-sangka. Tau-tau terwujud dengan prosesi-nya yang unik. (porsi ini lebih ngarah jalur vertikal :))

Allahummalabaik..., Segerakan ya Allah.



Mungkin itu, dan pastinya ada ritme dan fluktuasi berkembang bakal mengisi fase-fase tadi.
Aamiiiin...., Bismillah berjalan kedepan!

Evaluasi di tahun 2013.
Ada pencapaian yang meski masih sekian persen terwujud dari target obsesi. Tapi ini masih jadi efek bara-sekam. Terkait keperluan kinerja grafis. Justru saya kepincut miliki gadget lain. Lebih menantang kreativitas dan rasa-nya bakal pas jadi item wajib. Tab grafis... ada beberapa pilihan. Galaxy note... atau sekalian tab grafis keluaran Wacom. draw it directly on the screen.....,
 


 

Tidak ada komentar: